Karakter Lucu dan Kocak, Komika Musdalifah Basri Bawa Tawa di Series Pay Later

Jum'at, 23 Februari 2024 - 12:03 WIB
loading...
Karakter Lucu dan Kocak,...
Komika Musdalifah Basri akan menghibur para penggemarnya dalam series Vision+ berjudul Pay Later. Foto/ MNC Media.
A A A
JAKARTA - Musdalifah Basri memulai kariernya sebagai seorang stand up comedian. Kini, dia akan menghibur para penggemarnya dalam series terbaru Vision+ berjudul " Pay Later ".

Dalam series ini, Musdalifah memerankan karakter Didi, teman kantor Tika (Amanda Manopo) yang penuh humor dan kejutan.

Didi merupakan karyawan di sebuah perusahaan pinjol yang menawarkan layanan paylater. Dia adalah sosok yang ceria, ramah, dan selalu berusaha mencairkan suasana di kantor. Didi juga merupakan teman yang baik bagi Tika dan selalu ada untuknya di saat senang maupun sedih.

Musdalifah Basri membawakan karakter Didi dengan penuh penghayatan dan berhasil menampilkan sisi humor dan kehangatan karakter ini. Penonton akan diajak untuk tertawa dan terharu dengan kisah hidup Didi yang penuh dengan lika-liku.

Didi memiliki hubungan yang erat dengan ibunya. Dia selalu nurut dan patuh kepada ibunya, meskipun terkadang sang ibu suka berlindung di balik kalimat "surga di bawah telapak kaki ibu" untuk menuntut berbagai hal dari Didi.

Akting Musdalifah Basri yang kocak dan natural tentu menjadi salah satu daya tarik utama series Pay Later. Penonton akan disuguhkan dengan berbagai momen lucu dan menghibur yang dihadirkan oleh Didi, di sela-sela cerita yang menegangkan tentang dunia pay later.

Series Pay Later juga dibintangi oleh sejumlah aktor ternama lainnya seperti Amanda Manopo, Yoshi Sudarso, Dito Darmawan, Indra Birowo, Fajar Sadboy, dan masih banyak lagi. Series ini bergenre drama, komedi, romantis yang disutradarai oleh Surya Ardy Octaviand.

Nantikan series Pay Later yang akan tayang perdana pada 29 Maret 2024 di Vision+ untuk melihat akting kocak Musdalifah Basri sebagai Didi dan cerita menarik tentang dunia pay later!

Ketahui dibalik layar dunia pay later yang sering jadi andalan sekaligus meneror penggunanya hanya di Vision + Originals Pay Later.

Unduh aplikasi Vision+ di Google Play Store dan App Store di sini atau kunjungi www.visionplus.id. Informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silahkan ikuti akun media sosial resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, TikTok), atau WhatsApp ke 0888 8000 00.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0977 seconds (0.1#10.140)